Monday 10 March 2014

Goa Pindul

Goa Pindul dulunya hanya sebuah goa yang tidak terawat dan di jadikan sarang kelelawar. Berkat inisiatif warga sekitar dan di bantu para mahasiswa yang lagi KKN saat itu, tempat ini sekarang menjadi primadona Wisatawan lokal maupun mancanegara untuk mengexplore keindahannya. Banyak pejabat pemerintah dari pusat maupun daerah yang telah berkunjung kesini, tidak sedikit pula para artis papan atas yang telah dating dan merasakan sendiri sensasi cave tubing di Goa Pindul.

Goa Pindul memiliki stalaktit terbesar keempat di dunia dan ini tentu saja menjadi daya tarik tersendiri. Goa Pindul juga menyimpan mitos yang di yakini hingga saat ini, tetesan air dari stalaktit di tengah goa konon bisa menjadikan Anda awet muda.

*Yuuuk, tur hemat keliling Indonesia. Ada promo khusus bulan Maret untuk tur ke Yogya, Lombok dan Bali. Tersedia berbagai pilihan paket (2 hari 3 malam, 5 hari 4 malam, dst). Anda dapat memilih sesuai kebutuhan dan budget Anda. Feel free to inbok, atau whatsapp ke +85294320392. Mau tanya2 dulu juga boleh. Atau ingin berwisata ke tempat lain di seluruh Indonesia? Kami juga melayani.


Sunday 9 March 2014

Borobudur





Borobudur adalah sebuah candi Buddha yang terletak di Borobudur, Magelang,Jawa TengahCandi berbentuk stupa ini didirikan oleh para penganut agama Buddha Mahayana sekitar tahun 800-an Masehi pada masa pemerintahan wangsaSyailendra. Borobudur adalah candi atau kuil Buddha terbesar di dunia sekaligus salah satu monumen Buddha terbesar di dunia.

Monumen ini terdiri atas enam teras berbentuk persegi yang diatasnya terdapat tiga pelataran melingkar, pada dindingnya dihiasi dengan 2.672 panel relief dan aslinya terdapat 504 arca Buddha. Borobudur memiliki koleksi relief Buddha terlengkap dan terbanyak di dunia. Stupa utama terbesar teletak di tengah sekaligus memahkotai bangunan ini, dikelilingi oleh tiga barisan melingkar 72 stupa berlubang yang di dalamnya terdapat arca buddha tengah duduk bersila dalam posisi teratai sempurna dengan mudra (sikap tangan) Dharmachakra mudra (memutar roda dharma).

Monumen ini merupakan model alam semesta dan dibangun sebagai tempat suci untuk memuliakan Buddha sekaligus berfungsi sebagai tempat ziarah untuk menuntun umat manusia beralih dari alam nafsu duniawi menuju pencerahan dan kebijaksanaan sesuai ajaran Buddha.

*Yuuuk, tur hemat keliling Indonesia. Ada promo khusus bulan Maret untuk tur ke Yogya, Lombok dan Bali. Tersedia berbagai pilihan paket (2 hari 3 malam, 5 hari 4 malam, dst). Anda dapat memilih sesuai kebutuhan dan budget Anda. Feel free to inbok, atau whatsapp ke +85294320392. Mau tanya2 dulu juga boleh. Atau ingin berwisata ke tempat lain di seluruh Indonesia? Kami juga melayani.

Tuesday 4 March 2014

Studi Tur ke Bali

BALI OVERLAND 4Day/3Night (Group Sekolah/Kantor)

Day 1:
- Penjemputan di lokasi sekolah/kantor
- Berangkat menuju Bali
- Makan siang di RM. Kurnia Jatim / Saradan Asri
- Melanjutkan perjalanan menuju Bali
- Makan malam di RM. Depot Surabaya - Gempol
- Melanjutkan perjalanan

Day 2:
- Penyeberangan ferry Ketapang - Gilimanuk
- Istirahat mandi dan makan pagi di Kampung Kertalanggu Denpasar
- Menuju dan menikmati obyek wisata Puri Tirta Empul
- Wisata belanja Cening Bagus, makan siang dilokasi ini
- Menuju pasar seni Sukawati
- Menuju / menikmati Garuda Wisnu Kencana
- Check in hotel

Day 3:
- Sarapan pagi di hotel
- Menuju / menikmati Pantai Kuta
- Menuju wisata belanja Joger
- Makan siang di RM. Grafika Krisna
- Menuju wisata icon Bali yaitu Tanah Lot
- Menuju Gilimanuk utk penyeberangan ke Ketapang
- Makan malam di RM. Grafika Watudodol
- Melanjutkan perjalanan

Day 4:
- Sarapan pagi di RM. Nurul Huda Sragen
- Tiba kembali di kota Jogjakarta
- Tour selesai

Harga Paket : Rp. 750.000/org (min. 50 org)

Fasilitas :
1. Bus pariwisata executive AC
2. Inap 1 malam di hotel
3. Makan 9x
4. Asuransi Perjalanan
5. Tiket masuk obyek

Info lebih lanjut:
Whatsapp : +85294320392
Facebook fans Page : Rita’s World

Twitter : @Ritassworld

Studi tur ke Singapura

STUDY & TOUR SINGAPORE PACKAGE 5Day/4Night
(SEKOLAH 3 HARI DI SINGAPORE)

Day1
- Tiba di SIN dijemput profesional guide kami
- Makan siang di lokal resto
- Menuju kunjungan sekolah untuk perkenalan dan ramah tamah
- Mengenal lingkungan sekolah serta kelas yg akan digunakan
- sore hari sepulang sekolah city tour/ JJS di orchad road
- Makan malam dilokal resto
- Check in hotel Fragrance *3
- Acara bebas
Day 2: SEKOLAH - UNIVERSAL STUDIO SINGAPORE
- Sarapan di htl
- Berangkat sekolah dgn bus sekolah
- Mengikuti pelajaran di dlm kelas
- Makan siang di kantin sekolah
- Sepulang sekolah dilanjut tour menuju ke Torus
- Menuju dan menikmati USS
- Menuju patung Singa Merlion
- Makan malam
- Kembali hotel
- Belajar/mengerjakan PR/ belajar kelompok di hotel
- Acara bebas
Day 3: SEKOLAH - SEA OF THE SONG'S
- Sarapan pagi di hotel
- Berangkat ke sekolah dengan bus sekolah
- Mengikuti pelajaran di dalam kelas
- Makan siang di kantin
- Pamitan dgn Guru dan Siswa di sekolah
- Sepulang sekolah menuju menikmati Song of The Sea
- Wisata belanja di China Town
- Makan malam
- Kembali ke hotel
- Acara bebas
Day 4: SINGAPORE CITY TOUR
- Sarapan pagi di htl
- Menuju Marina Barrage
- Menuju dan menikmati Resort World Sentosa
- Makan siang
- Wisata belanj khas oleh2 Singapore
- Acara bebas
- Makan malam
- Kembali hotel
Day 5: SINGAPORE - JKT
- Sarapan  htl
- Acara bebas
- Transfer out ke airport
- Tour selesai

HARGA PAKET : Rp. 7.000.000/org (min 40 peserta)
Fasilitas :
- Tiket pswt
- Bus deluxe AC selama di SIN
- Hotel 4 mlm di Fragrance *3
- Tiket obyek
- Makan sesuai program
- Guide lokal
- Dokumentasi berupa video
- Banner grup
- Airport tax

More info :
whatsapp : +85294320392
Facebook fans page : Rita's World
Twitter : @ritassworld

Air Terjun Sendang Gila





Air Terjun Sendang Gila (baca gile) memiliki ketinggian kurang lebih 31 meter. Air terjun ini terdiri dari dua tingkatan, dimana tingkat pertama muncul dari atas tebing dan jatuh ke dasar kolam dibawahnya. Selanjutnya dari kolam ini air meluncur ke bawah membentuk tingkatan kedua dan jatuh membentuk sungai yang ada di bawahnya. Dasar air sungai ini relatif datar, sehingga banyak orang yang mandi di bawah air terjun. Lokasi wisata ini masih berada dalam kawasan Taman Nasional Gunung Rinjani.

Konon nama Sendang Gila diambil dari cerita penduduk setempat yang secara tidak sengaja menemukan air terjun ini kala memburu singa gila yang mengacau di sebuah kampung dan kemudian lari masuk ke hutan.

Penduduk setempat mempercayai bahwa air terjun ini memiliki unsur magis yang bisa membuat seseorang menjadi lebih muda satu tahun dari usianya apabila membasuh muka atau mandi dengan air terjun tersebut.
*Dapatkan paket wisata hemat ke Lombok, Bali & Yogyakarta. Harga mulai 1,5 jt. Promo khusus Maret 2014.
Mau tanya2 dulu boleh via inbok atau whatsapp ke +85294320392 atau email ke : ritassworld@gmail.com

Monday 3 March 2014

Gili Trawangan

Ingin melihat keindahan bawah laut tanpa harus menyelam? Di sini tempatnya! Anda juga dapat berkeliling pulau ini dengan menggunakan Cidomo.

Gili Trawangan adalah pulau kecil yang berada di utara Pulau Lombok. Letaknya sekitar 40 menit dengan perjalanan darat dan laut dari wilayah Senggigi. Di sini, wisatawan dapat menyelami keindahan bawah laut Lombok.

*Dapatkan paket wisata hemat ke Lombok, Bali & Yogyakarta. Harga mulai 1,5 jt. Promo khusus Maret 2014.
Mau tanya2 dulu boleh via inbok atau whatsapp ke +85294320392 atau email ke : ritassworld@gmail.com


Pantai Pink




Pantai yang terletak di Lombok ini dinamakan Pantai Pink karena pasirnya berwarna merah muda. Perpaduan warna birunya air laut, hijau pepohonan dan pasir merah muda membuat pantai ini terlihat sangat cantik.

Pantai ini merupakan salah satu dari tujuh pantai berwarna pink di dunia. Sebagian pendapat mengatakan, warna pink pada pasirnya berasal dari pecahan karang berwarna merah yang sudah mati. Ada juga yang berpendapat bahwa warna pink tersebut terjadi karena adanya hewan mikroskopik bernama poraminifera yang memproduksi warna merah pada terumbu karang.

*Dapatkan paket hemat tour Lombok-Bali. Tersedia berbagai pilihan paket (2 hari 3 malam, 5 hari 4 malam, dst). Anda dapat memilih sesuai kebutuhan dan budget Anda. Feel free to inbok our Facebook fans page : Rita's World, atau whatsapp ke +85294320392. Mau tanya-tanya dulu juga boleh. Atau ingin berwisata ke tempat lain di seluruh Indonesia? Kami juga melayani.

Monday 24 February 2014

Mitos Tanah Lot

"Kita nggak pacaran, kan?" Tanya seorang pemuda di depan saya.
"Nggak, emangnya kenapa?" Seorang gadis yang berjalan di samping sang pemuda balik bertanya.
"Katanya kalau orang pacaran main ke Tanah Lot, pasti mereka putus."
Si gadis tertawa mendengar penuturan sang pemuda.
"Hari gini masih percaya mitos," ledek si gadis. Pemuda ini keren, modern pula, tapi kok masih percaya mitos, batinnya.
"Yeee, emang terbukti tau! Bule-bule yang udah pernah ke sini juga ngalamin lho! Sepulang dari sini putus." Si lelaki memberikan argumen.
"Itu sih kebetulan aja, emang udah harusnya putus," timpal si gadis
"Yang namanya mitos itu, kalau kitanya percaya ya pasti terjadi, kalau kitanya nggak percaya ya nggak kejadian." Lanjutnya.
Si pemuda tersenyum dan tak menyahut lagi. Mereka berdua berjalan beriringan meninggalkan Tanah Lot. (RA)